bolafansclub.com – Sebuah informasi beredar mengenai situasi transfer Georginio Wijnaldum. Kepindahan sang gelandang ke Barcelona kini diragukan bisa terwujud.
Gelandang Liverpool itu kontraknya akan habis di musim panas nanti. Sejauh ini manajemen Liverpool masih kesulitan meyakinkan Wijnaldum untuk bertahan di Anfield.
Menurut kabar yang beredar, Wijnaldum sudah punya klub tujuan. Ia dikabarkan ingin menyusul Ronald Koeman ke Barcelona.
Liverpool Echo mengklaim bahwa transfer ini terancam batal. Ada sejumlah kondisi yang membuat Wijnaldum diragukan bisa gabung El Blaugrana.
Faktor Pelatih
Alasan utama mengapa transfer Wijnaldum ke Barcelona terancam batal karena faktor pelatih.
Ronald Koeman selaku manajaer Barcelona kini berada dalam ambang pemecatan. Karena El Blaugrana meraih sejumlah hasil yang kurang memuaskan di musim ini.
Jika Koeman dipecat, Wijnaldum kemungkinan tidak akan terpakai di Barcelona. Sehingga transfer ini berada di ambang kegagalan.
Keuangan Sulit
Faktor kedua yang membuat transfer ini kemungkinan batal karena masalah keuangan.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona saat ini mengalami krisis keuangan. Sehingga mereka tidak bisa menggaji pemain dengan mahal.
Sementara salah satu alasan Wijnaldum tidak meneken kontrak di Liverpool karena nilai kontrak yang rendah, sehingga transfer ke Camp Nou ini kemungkinan batal.
Siapkan Pengganti
Liverpool sendiri dilaporkan sudah menyiapkan pengganti Wijnaldum.
Ada Yves Bissouma dan Renato Sanches yang dilaporkan jadi kandidat pengganti sang gelandang.