Raffi Ahmad Beli Cilegon United, Liga 2 Diprediksi Makin Ramai

Bolafansclub.com – Raffi Ahmad baru saja mengakuisisi Cilegon United. Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita menyambut kehadiran aktor 34 tahun itu di persepakbolaan Indonesia.

Raffi dengan bendera Rans Entertainment berkolaborasi dengan Prestige Motorcars untuk membeli Cilegon United. Klub Liga 2 itu pun diubah namanya menjadi Rans Cilegon FC.

Kabarnya, Rans dan Prestige sudah menyiapkan modal sebesar Rp 300 miliar. Langkah itu dinilai akan meramaikan gaung Liga 2 yang selama ini tenggelam di bawah bayang-bayang Liga 1.

“Menurut saya bagus ya, sekarang banyak pesohor yang sudah melirik sepak bola. Jadi semakin marak lagi kompetisi di Liga 2,” kata Lukita kepada wartawan.

“Tidak hanya itu saja, saya juga ingin kompetisi di Liga 2 bisa semakin berkualitas dengan adanya pesohor yang datang ini,” ujarnya menambahkan.

Meski begitu, Lukita memastikan bahwa perubahan nama Cilegon United belum resmi. Klub asal Banten itu tetap harus mengikuti peraturan dan ketentuan yang berlaku.

Tak cuma nama, kabarnya Cilegon United juga mau pindah home base, dari Stadion Krakatau Steel, Banten, menuju Stadion PTIK, Jakarta Selatan.

“Kalau untuk nama sendiri, nantinya pasti akan disahkan di kongres PSSI. Karena sudah seperti itu aturan yang ada. Jika memang mau pindah kota juga mereka juga harus lapor ke Askot dan Asprov sebelum akhirnya pindah lokasi,” ucap Lukita.

Selain Raffi Ahmad, ada juga Kaesang Pangarep yang meramaikan Liga 2 dengan mengakuisisi saham mayoritas Persis Solo. Belum lama ini ada juga Dewa United yang mendapatkan lisensinya dari Martapura FC. Persaingan Liga 2 pun diprediksi bakal ramai dan menarik.