bolafansclub.com – Pertanyaan seputar siapa pelatih Real Madrid berikutnya setelah ditinggal Zinedine Zidane akhirnya terjawab pada Rabu (2/6/2021) dinihari. Mereka menunjuk Carlo Ancelotti sebagai pengganti pria asal Prancis tersebut.
Zidane telah menyatakan mundur dari Real Madrid sebanyak dua kali. Yang pertama dilakukan pada tahun 2018, dan Los Merengues menunjuk Julen Lopetegui sebagai penggantinya. Keputusan tersebut dipastikan gagal.
Lopetegui dan penggantinya, Santiago Solari, gagal membawa Madrid ke tempat yang seharusnya. Alhasil, Madrid terpaksa membujuk Zidane agar mau kembali ke Santiago Bernabeu. Upaya mereka berhasil di bulan Maret 2019.
Setelah kurang lebih dua tahun berjalan, Madrid kembali ditinggal Zidane. Kali ini mereka enggan setengah-setengah dalam menunjuk pelatih baru dan langsung menunjuk sosok yang berpengalaman, Carlo Ancelotti.
Pernah Melatih Madrid Sebelumnya
CV Ancelotti begitu mentereng karena pernah menukangi banyak klub papan atas Eropa, dan bahkan meraih prestasi bersama mereka. Dan dalam karir kepelatihannya, sosok berumur 61 tahun itu juga pernah menukangi Los Merengues.
Ia pertama kali menginjakkan kaki di Santiago Bernabeu sebagai pelatih di tahun 2013 lalu. Sayangnya, Ancelotti hanya bertahan sampai tahun 2015 saja. Perjalanannya usai dengan torhan empat gelar juara termasuk dari Liga Champions.
Ancelotti mempersembahkan trofi Liga Champions kepada Real Madrid pada musim 2013/14 lalu. Trofi berhasil dikunci setelah mereka mengalahkan Atletico Madrid dalam partai final dengan skor 4-1, di mana pertandingan sempat berlanjut ke extra time.
Kontrak Hingga Tahun 2024
Menurut rilis dari Real Madrid, Carlo Ancelotti diikat kontrak yang bakal mengikatnya selama tiga musim ke depan. Artinya, pria berkebangsaan Italia tersebut bakal bertahan setidaknya sampai 2023/24.
Jurnalis kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, membocorkan beberapa detail lainnya perihal kontrak Ancelotti. Diketahui bahwa Ancelotti bakal menerima bayaran sebesar enam juga euro per tahunnya.
Ancelotti berlabuh di Madrid dengan mengobarkan pekerjaan sebelumnya. Sebagaimana yang diketahui, ia menjabat sebagai pelatih Everton sejak tahun 2019 lalu sampai tawaran melatih Luka Modric dkk tiba di hadapannya.