bolafansclub.com – Pelatih Timnas Portugal Fernando Santos mengatakan Cristiano Ronaldo tak peduli soal rekor pribadi karena ia megincar target besar yakni membawa negaranya meraih gelar Piala Dunia.
Timnas Portugal akan segera bertanding lagi pada jeda internasional di akhir bulan Maret 2021 ini. Mereka akan berlaga di babak kualifikasi Piala Dunia Grup A.
Mereka akan berhadapan melawan Azerbaijan. Laga ini sejatinya dilangsungkan di Portugal. Namun karena situasi terkait pandemi virus corona, duel harus dipindahkan ke negara lain.
Ronaldo Termotivasi Bela Portugal
Duel ini rencananya akan digelar di Turin, tepatnya di Stadion milik Juventus di Allianz Stadium. Jelang pertandingan Portugal vs Azerbaijan ini, Fernando Santos sempat berbicara soal Cristiano Ronaldo.
Santos yakin Ronaldo akan sangat bersemangat untuk bisa menjalani pertandingan ini. Ia pun yakin itu bukan karena sekadar ia bisa menambah koleksi golnya di level internasional.
“Saya yakin Cristiano terlalu termotivasi, bukan hanya karena ia mencetak banyak gol,” kata Santos kepada A Bola, via Football Italia.
Target Besar Ronaldo
Fernando Santos lantas mengungkapkan bahwa Cristiano Ronaldo memiliki target besar bersama Timnas Portugal. Bukan soal gol tapi CR7 disebutnya ingin membawa negaranya meraih gelar Piala Dunia.
“Cristiano punya motivasi ekstra ketika ia mewakili Timnas. Saya yakin ia akan datang dengan ambisi yang sama, tidak memikirkan tujuan pribadi, tapi fokus pada timnas,” lanjut pelatih Portugal itu.
“Saya tahu bahwa ia memiliki impian besar untuk berpartisipasi dalam tujuan ini, yaitu bermain di Piala Dunia dan memenangkannya. Itu adalah tujuan utama,” tegas Santos.
Cristiano Ronaldo sendiri memang butuh gelar Piala Dunia untuk melengkapi koleksi trofi juaranya. Di level internasional bersama Portugal, ia sudah berhasil membawa negaranya meraih trofi Piala Eropa pada tahun 2016 silam.