Pede! Tuchel Sesumbar Kini tak Ada Tim yang Mau Berhadapan Lawan Chelsea

bolafansclub.comManajer Chelsea Thomas Tuchel mengklaim tim-tim lain sekarang ini akan enggan berhadapan dengan The Blues di babak perempatfinal Liga Champions.

Pernyataan itu terlontar darinya setelah Chelsea berduel melawan Atletico Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-21 di Stamford Bridge. Sebelumnya di leg pertama di Wanda Metropolitano, The Blues menang 0-1.

Leg kedua digelar di Stamford Bridge. Chelsea bisa unggul setelah laga berjalan setengah jam melalui aksi Hakim Ziyech.

Atletico yang tertinggal dua gol enggan menyerah begitu saja. Mereka memberikan perlawanan alot namun pada akhirnya kebobolan pada injury time babak kedua melalui tendangan Emerson Palmieri.

Sesumbar Tuchel

Chelsea akhirnya menang 2-0 atas Atletico Madrid. Secara agregat, mereka berhasil menang 3-0 atas tim asuhan Diego Simeone tersebut.

Usai pertandingan tersebut, Tuchel mengklaim skuat Chelsea kini bermain makin padu. Ia pun yakin setelah laga lawan Atletico ini akan ada banyak tim yang enggan berhadapan lawan anak-anak asuhnya, termasuk di Liga Champions.

“Orang-orang bermain dengan ikatan khusus dan hasil seperti ini memberi Anda keunggulan dan perekat tertentu untuk mencapai hal-hal khusus. Anda hanya dapat melakukannya dengan suasana khusus,” serunya seperti dilansir Goal.

“Saya cukup yakin tidak ada yang mau bermain melawan kami di babak delapan besar. Ini akan menjadi langkah besar tetapi kami tidak perlu takut,” ucap Tuchel.

Resep Kemenangan Chelsea Atas Atletico

Thomas Tuchel sebelumnya sempat membeberkan resep Chelsea mengalahkan Atletico Madrid. Ia mengatakan selain semangat, ada celah di lini belakang Atletico yang bisa mereka manfaatkan.

“Performa yang sangat bagus, upaya yang luar biasa, bahkan dari para pemain yang berada di bangku cadangan… saya bisa merasakan kalau kami memang sangat menginginkannya,” ungkap Tuchel kepada BT Sport.

“Mereka mencoba memberikan tekanan yang tinggi terhadap kami pada babak pertama, namun membuka ruang di belakang lini tengan dan kami mampu mengeksploitasinya.”

“Pada babak kedua, ada beberapa menit di mana kami harus menderita. Namun kami sudah siap untuk melakukan apapun yang diperlukan demi meraih kemenangan,” tegasnya.

Saat ini Chelsea tinggal menunggu siapa lawan mereka di babak perempat final Liga Champions nanti. UEFA akan menggelar undian pada hari Jumat (19/03/2021).