Klasemen MotoGP 2022 dan Jadwal MotoGP Inggris 2022

Memasuki MotoGP 2022 seri 12 yang akan diselenggarakan di INGGRIS, klasemen motoGP 2022 sementara masih dipimpin oleh Fabio Quartararo. Sederet pembalap kompetitor tampak siap untuk melaju konsistensi pembalap Monster Energy Yamaha tersebut. Selain Quartararo yang menduduki puncak klasemen, deretan pembalap yang menempati posisi lima besar klasemen yaitu Aleix Espargaro, Johann Zarco, Francesco Bagnaia, dan Enea Bastianini.

Klasemen MotoGP 2022
unsplash.com

Klasemen MotoGP 2022 Sementara

Satu rider Aprilia dan sisanya pembalap Ducati bisa menjadi ancaman nyata untuk Quartararo walau tanpa pembalap Repsol Honda Marc Marquez yang sedang melakukan pemulihan dari cederanya. Berikut ini adalah klasemen MotoGP 2022 selengkapnya:

1. Monster Energy Yamaha –  Yamaha – Fabio Quartararo – 172 poin

2. Aprilia Racing (Aprilia) – Aleix Espargaro – 151 poin

3. Prima Pramac Racing – Ducati – Johann Zarco – 114 poin

4. Ducati Lenovo Team – Ducati – Francesco Bagnaia – 106 poin

5. Gresini Racing – Ducati – Enea Bastianini – 105 poin

6. Red Bull KTM Factory Racing – KTM – Brad Binder – 93 poin

7. Ducati Lenovo Team – Ducati – Jack Miller – 91 poin

8. SUZUKI ECSTAR Team – Suzuki – Joan Mir – 77 poin

9. SUZUKI ECSTAR Team – Suzuki – Alex Rins – 75 poin

10. Red Bull KTM Factory Racing – KTM – Miguel Oliveira – 71 poin

11. Prima Pramac Racing – Ducati – Jorge Martin – 70 poin

12. Aprilia Racing – Aprilia – Maverick Vinales – 62 poin

13. Repsol Honda Team – Marc Marquez – Honda – 60 poin

14. Mooney VR46 Racing Team – Ducati – Marco Bezzecchi – 55 poin

15. Mooney VR46 Racing Team – Luca Marini – Ducati – 52 poin

16. LCR Honda IDEMITSU – Honda – Takaaki Nakagami – 42 poin

17. Repsol Honda – Honda – Pol Espargaro – 40 poin

18. LCR Honda CASTROL – Honda – Alex Marquez – 27 poin

19. Monster Energy Yamaha – Yamaha – Franco Morbidelli – 25 poin

20. Gresini Racing – Ducati – Fabio di Giannantonio – 18 poin

21. WithU Yamaha RNF – Yamaha – Darryn Binder – 10 poin

22. WithU Yamaha RNF – Yamaha – Andrea Dovizioso – 10 poin

23. Tech 3 KTM Factory Racing – KTM – Remy Gardner – 9 poin

24. Tech 3 KTM Factory Racing – KTM – Raul Fernandez – 5 poin

25. Aruba.it Racing Ducati – Ducati – Michele Pirro – 0 poin

26. Honda HRC – Honda – Stefan Bradl – 0 poin

27. Aprilia Racing – Aprilia – Lorenzo Savadori – 0 poin

Klasemen MotoGP 2022 tersebut merupakan kalsemen setelah MotoGP Belanda 2022.

Jadwal MotoGP Inggris

Dalam ajang MotoGP Inggris ini kita masih belum bisa melihat aksi Marc Marquez karena pembalap Repsol Honda tersebut diperkirakan harus absen hingga akhir MotoGP 2022. Kondisi terkini pasca operasi keempat pada lengannya, disebutkan bahwa Marquez mulai menjalani fisioterapi. Ia memulai fisioterapi setelah pemeriksaan enam minggu.

Marquez menyatakan bahwa ia tidak sabar untuk bisa kembali menggerakkan lengan kanannya secara normal. Tujuan utamanya melakukan operasi lagi juga yaitu agar dia dapat kembali balapan tanpa harus merasakan keterbatasan atau rasa sakit di lengannya. Ia juga berterima kasih kepada seluruh anggota tim medis atas perawatan dan perhatian mereka kepadanya.

Hingga saat ini tercatat sudah enam pekan sejak Marquez menjalani operasi keempat di tulang humerus lengan kanannya yang ia jalani di Amerika Serikat. Operasi terkini dilakukan untuk mengembalikan tulang humerus ke posisi semula sehingga tidak akan membatasi pergerakan.

Berdasarkan hasil pemeriksaan terbaru yang Marc Marquez jalani di Rumah Sakit International Ruber, Madrid, Spanyol ada progres positif mengenai pemulihan lengannya. Dokter Sanchez Sotelo menerangkan bilamana kemajuan signifikan pada tulang humerus telah dikonfirmasi sehingga Marquez bisa lolos ke sesi pemulihan lebih lanjut yaitu program pemulihan mobilitas serta kekuatan lengan kanannya.

Ajang MotoGP akan berlanjut ke balapan MotoGP Inggris setelah ajang sebelumnya yaitu MotoGP Finlandia batal digelar dan akan ditunda tahun 2023. MotoGP Inggris sendiri akan digelar di Sirkuit Silverstone. Berikut ini jadwal lengkapnya:

Jumat, 5 Agustus 2022

FP1 : 15.55-16.40

FP2 : 20.10-2055

Sabtu, 6 Agustus 2022

FP3 : 15.55-16.40

FP4 : 19.30-20.00

Kualifikasi 1 : 20.10-20.25

Kualifikasi 2 : 20.35-20.50

Minggu, 7 Agustus 2022

Warm Up : 15.40-16.00

Balapan MotoGP : 20.00

Itulah informasi seputar klasemen MotoGP 2022 dan jadwal lengkap balapan MotoGP Inggris 2022