Kejadian Tak Enak Menimpa Hegerberg di Malam Penghargaan Ballon dOr

PARIS – Malam penghargaan Ballon d’Or 2018 tak lepas dari kontroversi, terutama menyangkut pemenang wanita, Ada Hegerberg. Penyerang tim wanita Olympique Lyon mengalami pelecehan verbal dari disk jockey Martin Solvieg.

Saat namanya dipanggil untuk menerima Ballon d’Or 2018, Hegerberg naik ke panggung. Kemudian Solvieg menanyakan kepada wanita itu apakah dia bisa melakukan selebrasi twerking atau menggoyangkan pantat.

Ada Hegerberg tersenyum dan berusaha ramah, dia menjawab “tidak” lalu pergi menjauh dari Solvieg. Meski tidak diutarakan di atas panggung, bahasa tubuh Solvieg menjelaskan bahwa dia kesal dengan pertanyaan bernada melecehkan tersebut.

Kejadian Tak Enak Menimpa Hegerberg di Malam Penghargaan Ballon dOr

Kejadian Tak Enak Menimpa Hegerberg di Malam Penghargaan Ballon dOr

Menyadari pertanyaannya tidak berkenan, Solvieg langsung menghampiri Hegerberg setelah acara untuk meminta maaf. Adapun permintaan maaf tersebut diunggah juga ke media sosial Solvieg.

“Saya menjelaskan kepada Ada (Hegerberg) dan dia mengatakan kepada saya bahwa dia mengerti itu adalah lelucon. Namun, saya meminta maaf kepada siapa pun yang mungkin telah tersinggung. Yang terpenting, selamat kepada Ada,” tulis Solvieg.

Hegerberg menjadi pemenang perempuan pertama untuk Ballon d’Or setelah prestasi gelimangnya bersama Lyon. Musim lalu, ia berhasil mencetak 42 gol dalam 25 laga.

Adapun, kategori Ballon dOr pria dimenangkan Luka Modric (Kroasia/Real Madrid) dan untuk kategori pemain muda terbaik (Trophee Kopa) dimenangkan oleh Kylian Mbappe (PSG/Prancis).