Hasil Pertandingan Liverpool vs Crystal Palace: Skor 4-0

bolafansclub.comLiverpool sukses menghajar Crystal Palace empat gol tanpa balas dalam laga lanjutan Premier League 2019-20 pekan ke-31 yang digelar di Anfield, Kamis (25/6/2020) dini hari WIB.

Empat gol kemenangan Liverpool masing-masing dicetak oleh Trent Alexander-Arnold, Mohamed Salah, Fabinho, dan Sadio Mane.

Berkat hasil ini, Liverpool masih kokoh di puncak klasemen dengan poin 86, sedangkan Crystal Palace menduduki posisi kesembilan dengan poin 42.

Jalannya Pertandingan

Liverpool tampil menggebrak sejak menit pertama. Sayang peluang Georginio Wijnaldum dan Jordan Henderson masih gagal membuahkan hasil.

Situasi tidak mengenakkan dialami Palace setelah bintang mereka, Wilfried Zaha mengalami cedera dan tak bisa melanjutkan pertandingan. Ia pun digantikan Max Meyer pada menit ke-15.

Liverpool akhirnya membuka keunggulan lewat tendangan bebas cantik yang dilepas Alexander-Arnold. Bola mengarah ke pojok kanan tanpa bisa dijangkau Wayne Hennessey.

Liverpool sukses menggandakan keunggulan lewat gol Salah satu menitsebelum turun minum. Menerima umpan lambung cantik dari Fabinho, Salah melakukan sekali kontrol sebelum memperdaya Hennessey.

Kembali dari kamar ganti, Liverpool tak mengendurkan tekanan mereka. Hasilnya, Fabinho memperbesar keunggulan The Reds pada menit ke-55 lewat sebuah tembakan roket dari jarak jauh.

Liverpool masih belum berpuas diri meski sudah unggul jauh. Mane melengkapi kemenangan Liverpool menjadi 4-0 berkat gol yang ia cetak pada menit ke-69.

Liverpool berupaya menambah keunggulan, tapi tak ada gol kelima yang tercipta di sisa pertandingan. Skor 4-0 untuk kemenangan tuan rumah pun menjadi hasil akhir laga ini.

Susunan Pemain

Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold (Neco Williams 74′), Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson (Harvey Elliott 84′); Fabinho, Jordan Henderson (Alex Oxlade-Chamberlain 64′), Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Sadio Mane (Naby Keita 84′), Roberto Firmino (Takumi Minamino 74′).

Crystal Palace: Wayne Hennessey; Joel Ward, Gary Cahill, Mamadou Sakho, Patrick van Aanholt; James McCarthy; Andros Townsend, James McArthur (Jairo Riedewald 66′), Cheikhou Kouyate (Luka Milivojevic 66), Wilfried Zaha (Max Meyer 15′); Jordan Ayew (Brandon Pierrick 84′).