Hasil Pertandingan Brasil vs Peru: Skor 3-1

Bolafansclub.com – Tuan rumah Brasil dipertemukan dengan Peru dalam laga final Copa America 2019 yang berlangsung pada hari Senin (8/7) dini hari WIB di Stadion Maracana. Pertandingan ini menobatkan Brasil sebagai pemenang dengan skor 3-1.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri membuat Brasil lebih diuntungkan. Hasilnya pun terlihat sejak menit ke-15, di mana Selecao sukses mencetak gol pertamanya melaui aksi Everton Soares setelah disajikan assist oleh Gabriel Jesus.

Peru sempat membalas ketertinggalan berkat gol penalti yang dieksekusi oleh Paolo Guerrero jelang babak pertama berakhir. Namun sebelum wasit benar-benar menutup separuh pertandingan, Brasil kembali unggul melalui aksi Gabriel Jesus.

Pertandingan sempat diwarnai oleh kartu merah yang dihadiahkan kepada Gabriel Jesus. Beruntung, hal tersebut tidak memengaruhi Brasil dan bahkan sukses menambahkan keunggulan melalui penalti Richarlison jelang berakhirnya laga.

Peru memulai babak pertama dengan cukup meyakinkan. Tapi setelah melewati menit ke-10, pertandingan beralih menjadi milik Brasil. Hasilnya pun terlihat, skuat asuhan Tite tersebut unggul pada menit ke-15 melalui aksi Everton Soares.

Melalui peluang perdananya pada pertandingan kali ini, penyerang Gremio tersebut mampu menyarangkan bola ke gawang Peru setelah mendapatkan umpan cerdik dari rekan setimnya, Gabriel Jesus. Brasil kian dekat dengan kemenangan.

Pertandingan berjalan ketat hingga keduanya kesulitan untuk mencetak gol. Namun satu insiden membuat semuanya berubah. Jelang babak pertama berakhir, Peru dihadiahi penalti setelah bola menyentuh tangan Thiago Silva di kotak terlarang.

Dengan tenang, Paolo Guerrero yang diinstruksikan sebagai algojo melepaskan tembakan ke gawang. Allison Becker yang mengawal gawang Brasil dibuat terkecoh sehingga Peru sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Dipikirnya babak pertama akan berakhir dengan skor imbang, tapi nyatanya tidak. Memasuki masa injury time, Brasil berhasil merebut kembali status unggul setelah Gabriel Jesus sukses mengkonversi umpan Arthur menjadi gol. 2-1.

Babak Kedua

Dominasi Brasil berlanjut ke babak kedua. Mereka bahkan sempat memberikan ancaman enam menit setelah wasit memulai kembali pertandingan melalui tembakan Philippe Coutinho. Sayang, pemain Barcelona itu gagal menemui sasaran.

Kembali peluang terjadi pada menit ke-57. Perpaduan antara Everton dan Alex Sandro membuat bola berakhir di kepala penyerang lainnya, Roberto Firmino. Namun lagi-lagi peluang emas gagal menjadi gol setelah sundulan Firmino melebar di sisi gawang.

Pertandingan kembali berlangsung ketat. Tapi tragedi kecil menimpa Selecao. Tepatnya pada menit ke-70, mereka harus bermain dengan 10 orang setelah Gabriel Jesus diusir keluar lapangan. Ia diganjar kartu kuning kedua oleh wasit usai menyikut Carlos Zambrano.

Penalti lagi! Namun kali ini, wasit memberikan hadiah tersebut untuk Brasil. Kesempatan itu datang jelang pertandingan berakhir setelah Everton dijatuhkan oleh Zambrano di kotak terlarang. Wasit sempat melakukan pengecekan melalui VAR untuk memastikan keputusan.

Tugas sebagai algojo diserahkan kepada Richarlison, yang masuk pada babak kedua untuk menggantikan Roberto Firmino. Tanpa segan, pria berumur 22 tahun tersebut menghantamkan bola ke gawang Peru dan membuat keunggulan Brasil menjadi 3-1.

 

Berakhir! Wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya laga dan Brasil dinyatakan keluar sebagai pemenang dengan skor 3-1. Dengan demikian, mereka pun menjadi juara Copa America 2019 ini.