Gantikan Luis Suarez, Barcelona Disarankan Rekrut Erling Haaland atau Alexander Isak

bolafansclub.comRaksasa La Liga, Barcelona mendapat saran dari mantan pemainnya Luis Garcia untuk segera merekrut penyerang tengah baru guna menggantikan Luis Suarez.

Musim panas lalu, Barca memilih untuk berpisah dengan Suarez. Setelah sempat dikaitkan dengan Juventus, El Pistolero justru membelot ke rival Blaugrana, Atletico Madrid.

Kepindahan Suarez terbukti menjadi sebuah kehilangan besar bagi Barca. Hingga kini Ronald Koeman masih belum memiliki ujung tombak dengan kualitas yang sepadan.

Di sisi lain, Suarez justru tampil menggila di Atletico Madrid. Hingga kini ia masih memuncaki daftar top skorer La Liga dan membawa timnya kokoh di puncak klasemen.

Penilaian Luis Garcia

Luis Garcia pun ikut menyesali kepergian Suarez dari Camp Nou. Pasalnya, Barca kini tengah mengalami kesulitan finansial sehingga tak mudah untuk merekrut pemain baru.

“Saya pikir itu adalah pukulan besar bagi Barcelona karena sulit untuk menemukan penyerang tengah seperti dia, terutama dengan pandemi dan kekurangan uang. Kami melihatnya di bursa transfer Januari dan tidak banyak pergerakan besar. Dan itu tidak berbeda untuk Barcelona,” ujar Garcia kepada Goal International.

“Tentu saja, ada beberapa striker di luar sana. Ada Haaland di posisi teratas, seorang striker nomor sembilan yang berbeda dengan Barcelona yang biasa. Mereka telah memainkan Antoine Griezmann sebagai pemain nomor sembilan, juga Messi dan Martin Braithwaite. Tapi mereka bukan ujung tombak yang dibutuhkan tim Barca saat ini,” tambahnya.

Kandidat Lain

Lebih lanjut, Luis Garcia juga punya satu kandidat lain yang patut dikedepankan selain Haaland. Dia adalah penyerang andalan Real Sociedad, Alexander Isak.

“Alexander Isak dari Real Sociedad adalah striker lain yang sangat saya sukai. Dia adalah talenta muda, tinggi, memiliki kualitas dalam penguasaan bola,” tutur Garcia.

“Jadi ada beberapa striker yang ingin saya lihat di Barcelona. Tapi sekali lagi, ini akan sangat berbeda tanpa memiliki uang untuk dibelanjakan, jadi kita harus menunggu dan melihat.” tukasnya.