De Boer: Start De Ligt di Juve Lambat? Sama Kok Seperti di Ajax

Bolafansclub.com – Matthijs de Ligt belum langsung menjadi pilihan utama di Juventus. Frank de Boer tak cemas karena De Ligt juga tak langsung oke di Ajax.

Juventus menebus De Ligt dari Ajax dengan harga 75 juta euro. Nominal itu membuat bek 20 tahun tersebut masuk ke daftar lima besar bek termahal di dunia.

Meski harganya sangat besar, Juventus besutan Maurizio Sarri belum menggunakan De Ligt sebagai pemain inti di lini belakang pada pekan pertama Liga Italia. Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini masih menjadi pilihan pertama.

De Ligt sempat mempertanyakan alasan klub yang tidak memainkannya melawan Parma. Di sisi lain, dia realistis karena masih dalam tahap adaptasi.

De Boer, yang merupakan legenda Ajax, tak cemas dengan situasi De Ligt saat ini. Dia percaya kalau De Ligt bisa main di tim manapun.

“Tidak sama sekali – saya tidak perlu khawatir tentang De Ligt. Bagi saya, dia adalah pemain yang bisa bermain di tim mana pun dan dalam sistem apa pun,” kata De Boer seperti dikutip dari situs resmi FIFA.

“Dia masih muda dan dia akan membuat kesalahan, tetapi dia memiliki banyak kualitas. Tak masalah dia memulainya sedikit lambat – dan itu sama seperti waktu di Ajax dalam beberapa bulan pertamanya – dia akan menjadi rekrutan yang bagus untuk Juve. Anda boleh bertaruh,” tegasnya.