Cinta Persija dan The Jakmania, Alasan Marko Simic Perpanjang Kontrak Hingga 2023

Bolafansclub.com – Marko Simic bertahan di Persija Jakarta hingga 2023. Sebelumnya, ikatan kerja penyerang asal Kroasia itu akan tuntas pada akhir tahun ini.

Marko Simic bergabung dengan Persija pada 2018. Pada musim pertamanya, striker berusia 31 tahun ini langsung membantu tim ibu kota merengkuh tiga gelar sekaligus. Diawali dengan trofi Boost SportsFix Super Cup, Piala Presiden, dan diakhiri oleh gelar Liga 1 2018.

Sejak berseragam tim berjulukan Macan Kemayoran ini, Simic telah tampil pada 85 pertandingan. Eks pemain Melaka United di Liga Super Malaysia tersebut berhasil menorehkan 75 gol.

Sebanyak 28 gol di antaranya lahir di Shopee Liga 1 2019. Jumlah tersebut membuatnya jadi yang terdepan dalam perburuan sepatu emas. Menyisakan satu laga, Marko Simic unggul 11 gol dari pesaing terdekatnya, Alex Goncalves (Persela Lamongan).

Kenyamanan selama di Persija membuat Marko Simic betah. Dukungan dari suporter The Jakmania juga membuatnya jatuh hati. Sehingga, tak ada pilihan lain untuknya selain membubuhkan tanda tangan perpanjangan kontrak hingga tiga tahun ke depan.

“Saya bertahan di Persija hingga tiga tahun ke depan. Saya berharap ini kabar baik bagi saya, Persija, dan The Jakmania. Saya bertahan di sini karena saya mencintai Persija dan The Jakmania. Saya berharap musim depan kami dapat meraih gelar dan berpesta bersama,” ujar Marko Simic disadur dari Instagram klub.

Penampilan fenomenal Marko Simic di musim ini membuat Persija tak berpikir panjang untuk mengikatnya lebih lama lagi. Apalagi, eks striker Timnas Kroasia U-21 ini juga punya keinginan kuat untuk bertahan di tim ibu kota.

“Semua tahu Simic bermain sangat baik di kompetisi tahun ini. Dia juga memiliki komitmen yang kuat untuk tetap bertahan di Persija dan berjuang bersama pada tahun depan. Maka dari itu kami putuskan memperpanjang kontrak Marko Simic untuk tiga tahun ke depan,” kata Chief Executive Officer (CEO) Persija, Ferry Paulus dinukil dari laman klub.