Bolafansclub.com – Manchester United mendapat kabar kurang sedap dengan cedera yang didapat kiper andalan mereka, David de Gea kala memperkuat Spanyol pada jeda internasional kali ini.
De Gea diturunkan menjadi starter dalam laga Swedia versus Spanyol, Rabu (16/10/2019). Ini merupakan kali pertama De Gea tampil sejak menit pertama di bawah asuhan Robert Moreno.
Gawang De Gea bobol di awal babak kedua lewat aksi Marcus Berg. Beruntung Spanyol bisa menyamakan skor di akhir pertandingan berkat gol Rodrigo Moreno.
Cedera David de Gea
Ketika laga berjalan hampir satu jam, De Gea terlihat kesakitan usai berusaha menyapu bola backpass. Kiper 28 tahun itu memegangi bagian belakang pahanya.
De Gea pun kemudian duduk dan meminta bantuan tim medis. Ia mampu berjalan keluar lapangan dengan dibantu oleh staf medis Spanyol.
Dilansir Sky Sports, De Gea tampaknya mengalami cedera hamstring dan tak dapat melanjutkan laga. Ia pun digantikan Kepa Arrizabalaga.
Bisa Absen Lawan Liverpool
Cedera De Gea sungguh datang di waktu yang tidak tepat. Pasalnya, Manchester United bakal menjamu sang musuh bebuyutan, Liverpool di Old Trafford pada, Minggu (20/10/2019) besok.
De Gea pun diragukan bisa tampil dalam pertandingan ini. Posisinya kemungkinan bakal diisi oleh sang deputi, Sergio Romero.
Manchester United yang tak bisa menang dalam tiga laga terakhir bakal menerima kunjungan Liverpool yang tak terkalahkan di Premier League musim ini.
Liverpool tengah berambisi meraih kemenangan di teater impian, sekaligus mencatatkan kemenangan ke-18 beruntun untuk menyamai rekor milik Manchester City.