Bolafansclub.com – Manchester United kalah di final Liga Europa. Hasil itu membuat Setan Merah gagal menyamai jumlah gelar utama yang dimiliki Liverpool.
MU dikalahkan Villarreal di final Liga Europa. Bermain di Stadion Miejski, Gdansk, Polandia, Kamis (27/5/2021) dini hari WIB, Setan Merah kalah adu penalti.
Setelah berimbang 1-1 selama 120 menit, MU kalah 10-11 dalam drama tos-tosan. Penendang terakhir MU, David De Gea, gagal menceploskan bola ke gawang.
Kekalahan itu membuat MU harus gigit jari. Sebab, puasa gelar Marcus Rashford dkk kini berlangsung selama 4 tahun lamanya.
Selain itu, Manchester United juga gagal menyamai capaian Liverpool. Itu perihal jumlah trofi utama yang bisa diraih klub sepanjang sejarah.
Kekalahan dari Villarreal membuat jumlah trofi masih berhenti di angka 42. Rinciannya, MU memenangkan 20 gelar Premier League, 12 Piala FA, 5 Piala Liga Inggris, 3 Liga Champions, sekali Liga Europa dan sekali Piala Winners.
Sementara Liverpool masih unggul satu trofi, yakni meraih 43 gelar utama. Rinciannya, Liverpool punya 19 gelar juara Premier League, 7 Piala FA, 8 Piala Liga Inggris, 6 Liga Champions, dan 3 UEFA Cup (Europa League).
Jika ditambah dengan gelar minor lainnya, Liverpool pun masih unggul satu trofi. Si Merah mengoleksi 69 trofi, diikuti Manchester United yang mengoleksi 68 trofi.