Bolafansclub.com – Manchester United (MU) akan menjalani dua laga beruntun melawan Brighton & Hove Albion dalam waktu dekat. Pertama, mereka bakal berjumpa pada pekan ketiga Premier League di AMEX Stadium, Sabtu (26/9/2020).
Kemudian, keduanya kembali bentrok di tempat yang sama pada putaran keempat Piala Liga Inggris, Rabu (30/9/2020).
MU memiliki modal yang bagus, karena selalu menang pada tiga pertemuan terakhir dengan Brighton. Mereka juga baru pesta 3-0 atas Luton Town pada putaran ketiga Piala Liga Inggris, Kamis (23/9/2020) dini hari WIB.
Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer berharap para strikernya bisa kembali tajam memburu gol demi menjaga momentum. Terutama Mason Greenwood dan Marcus Rashford, yang masing-masing menorehkan satu gol ke gawang Luton.
Harapannya, The Red Devils bisa memetik kemenangan usai dipermalukan 1-3 dari Crystal Palace pada Premier League, pekan lalu.
“Musim lalu Mason telah bermain sangat bagus. Penting bagi dia untuk bisa mencetak gol. Begitu juga dengan Marcus. Sebagai striker, dia harus tampil penuh keyakinan dan lapar mencetak gol,” kata Solskjaer di laman resmi MU, Jumat (25/9/2020).
“Saya sangat senang dengan performa Mason. Tetapi, dia harus memperbaiki kebugaran serta ketajamannya. Namun, hal itu berlaku bagi semua pemain kami,” ujarnya.
Beralih ke tim lawan, Brighton juga tengah menjalani tren positif usai meraih tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi. Pelatih Brighton Graham Potter merasa hal itu membuat timnya percaya diri menghadapi MU.
“Bisa dibayangkan, tiga kemenangan beruntun membuat kami sangat senang. Kondisi pemain juga bagus. perkembangan kami cukup menyenangkan. Tetapi, tantangan selanjutnya segera datang,” tutur Potter.
PERKIRAAN PEMAIN
BRIGHTON & HOVE ALBION (3-4-3): Ryan; White, Dunk, Webster; Lamptey, Lallana, Alzate, March; Trossard, Connolly, Maupay.
Pelatih: Graham Potter
MANCHESTER UNITED (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Shaw; Pogba, Matic; Greenwood, Fernandes, Rashford; Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
5 PERTEMUAN TERAKHIR
01/07/2020, Premier League, Brighton 0-3 MU
10/11/2019, Premier League, MU 3-1 Brighton
19/01/2019, Premier League, MU 2-1 Brighton
10/08/2018, Premier League, Brighton 3-2 MU
10/05/2018, Premier League, Brighton 1-0 MU
Prediksi: 45-55