Milan Selangkah Lebih Dekat Dengan Bek Celtic

bolafansclub.comJuara Liga Champions tujuh kali, AC Milan, dikabarkan telah memasuki neogiasi tahap lanjut dengan bek milik Glasgow Celtic, Kristoffer Ajer.

Ia adalah defender asal Norwegia. Ajer sudah membela Celtic sejak tahun 2016.

Ajer sempat dipinjamkan ke Kilmarnock. Namun setelah itu di Celtic, ia dipercaya untuk mengisi pos bek tengah secara reguler oleh Brendan Rodgers.

Performa apiknya membuatnya diberi kontrak baru pada 2018 kemarin. Kontrak tersebut akan membuatnya bertahan di Celtic hingga tahun 2022.

Tak Perpanjang Kontrak

Kristoffer Ajer sudah berpisah dengan Brendan Rodgers sejak awal 2019 kemarin. Dan tak lama setelah itu pemain berusia 21 tahun tersebut memutuskan untuk hengkang juga dari Celtic.

Terlebih ada kabar bahwa beberapa klub besar mengincarnya. Hal ini diungkapkan oleh agen Ajer, Tore Pedersen.

“Ia tidak akan memperbarui kontraknya dengan Celtic, yang berarti ia akan meninggalkan Glasgow musim panas ini,” kata agen Tore Pedersen kepada NTB.

“Saya tidak ingin menyebutkan nama, tetapi ada beberapa klub yang sangat besar yang tertarik pada Ajer, termasuk beberapa yang telah melacaknya untuk sementara waktu,” klaimnya.

Ketertarikan AC Milan

Salah satu klub yang disebut mengincar Kristoffer Ajer adalah AC Milan. Kini Rossoneri disebut telah berada dalam tahap lanjut negoisasi dengan sang defender.

Kabar ini dilansir jurnalis Nicolo Schira, via Football Italia. Ia mengklaim CEO Milan Ivan Gazidis adalah sosok yang bertugas untuk menggelar negosiasi dengan pihak Ajer.

Milan juga disebut berada di posisi terdepan dalam perburuan bek jangkung tersebut. Namun ada kemungkinan Rossoneri akan bisa menariknya ke San Siro dengan mudah.

Sebab kabarnya Leicester City ingin memakai jasanya. Klub itu ditangani oleh eks pelatih Kristoffer Ajer di Celtic, Brendan Rodgers.