bolafansclub.com – Sebuah pujian kembali diberikan Harry Maguire kepada Marcus Rashford. Kapten Manchester United itu mengaku terkesan dengan bakat yang dimiliki penyerang 22 tahun tersebut.
Rashford mengawali karir profesionalnya di usia yang relatif muda. Ia diorbitkan ke tim utama Manchester United di tahun 2016 saat ia masih berusia 18 tahun.
Empat tahun berlalu, Rashford kini sudah menjadi langganan starter di skuat MU. Ia bahkan menjadi juru gedor utama Setan Merah di bawah kepemimpinan Ole Gunnar Solskjear musim ini.
Maguire mengaku terkesan dengan kemampuan yang dimiliki sang junior. “Di atas lapangan, saya benar-benar terkesan dengan apa yang ia [Rashford] lakukan,” ujar Maguire kepada UTD Podcast.
Talenta Istimewa
Maguire secara terbuka mengakui bahwa Rashford memiliki talenta yang begitu luar biasa di usianya yang masih cukup muda.
Maguire meyakini bahwa Rashford bakal menjelma menjadi salah satu pemain terbaik dunia di masa depan.
“Dia adalah pemain paling bertalenta yang pernah bermain bersama saya. Saya yakin ia akan menjadi pemain yang begitu luar biasa untuk klub ini.”
Kepribadian Baik
Tidak hanya memiliki talenta yang besar, Maguire juga mengaku terkesan dengan kepribadian yang dimiliki Rashford.
Ia menilai bahwa juniornya itu memiliki hati yang mulia di mana ia sering membantu melakukan kegiatan-kegiatan yang membantu mereka yang membutuhkan.
“Anda bisa melihat bahwa ia juga aktif dalam kegiatannya di luar lapangan. Ia memiliki banyak kegiatan amal dan sangat menyenangkan rasanya melihat itu.” ujarnya.
Segera Bermain
Rashford sendiri sempat dari skuat MU sejak awal Januari 2020 kemarin.
Namun ia sudah pulih dan diberitakan siap merumput kembali jika Premier League dilanjutkan di bulan Juni.