Bolafansclub.com – Setelah memastikan tidak akan memperpanjang kontrak Kevin van Kippersluis, kini giliran Hariono, yang ditegaskan pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, tidak akan jadi bagian tim Maung Bandung pada Liga 1 2020.
Kepastian itu disampaikan Robert setelah memimpin sesi latihan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (19/12/2019).
“Kami baru akan berdiskusi besok (Jumat, 20/12/2019), dan Hariono tidak akan diperpanjang kontraknya,” jelas pelatih asal Belanda ini.
Robert juga mengungkap sejauh ini belum ada rencana untuk segera merekrut pemain baru, termasuk masalah pelatih kiper Luizinho Passos yang akan dirumorkan bakal menggantikan Gatot Prasetyo.
“Itu kata siapa? Tidak ada, belum ada siapapun yang dikonfirmasi akan datang ke Persib. Sejauh ini baru dua pemain yang dikonfirmasi akan pergi dari tim, Hariono dan Kevin,” jelas Robert.
Pelatih berusia 65 tahun belum mau menjelaskan secara detail alasan tidak memperpanjang kontrak gelandang bertahan yang sudah memperkuat Persib selama 11 musim itu.
“Besok kami akan melakukan pertemuan dengan manajemen di pagi hari bersama Pak Teddy Tjahjono (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat), tapi sejauh ini baru dua pemain sudah dipastikan tidak akan lanjut di Persib Bandung,” kata Robert.
Meski sudah dipastikan melepas Kevin dan Hariono, Robert menegaskan pasukannya tidak terganggu dengan persiapan laga pamungkas Shopee Liga 1 2019 kontra PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (22/12/2019).
“Ini hal normal. Persiapan kami tetap seperti biasa untuk menjalani laga terakhir melawan PSM,” ujar Robert.