Bolafansclub.com – Real Madrid menjadikan striker Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe sebagai target transfer nomor satu. Bahkan Los Blanco berani menyodorkan penawaran senilai 280 juta euro (Rp4,5 triliun) untuk memboyongnya ke Santiago Bernabeu.
Menurut laporan France Football, Presiden Madrid Florentino Perez secara pribadi telah memberikan persetujuannya untuk kepindahan tersebut dan akan meletakkan dasar kesepakatan pada minggu ini, dengan maksud untuk pindah pada musim panas nanti.
Pemain berusia 20 tahun tersebut telah menjadi salah satu bintang sepak bola dunia saat ini, yang paling dicari setelah pindah dari AS Monaco ke PSG dengan biaya 170 juta euro (Rp2,7 triliun) pada musim panas 2017.
Pemain internasional Prancis itu telah mencetak 52 gol dalam 79 penampilan untuk PSG dan sejak itu banyak dikaitkan dengan Los Blancos. Mbappe dilaporkan akan menandatangani kontrak dengan Real Madrid dua tahun lalu tetapi akhirnya bergabung dengan Paris Saint-Germain.
Mbappe merupakan pemain yang diinginkan fans Madrid. Penyerang lain seperti Eden Hazard, Leroy Sane, Sadio Mane, Mauro Icardi, atau Harry Kane akan menjadi tambahan yang baik untuk memperkuat Madrid.